Ingin memiliki anak yang cerdas dan berprestasi? Kecerdasan dipengaruhi faktor keturunan/genetic, faktor lingkungan dn juga asupan gizi. Anak dapat mengembangkan berbagai kecerdasan jika mempunyai faktor keturunan dan dirangsang oleh lingkungan dan Makanan untuk Otak Anak.
Kebutuhan gizi yang baik harus diperhatikan orang tua sejak di dalam kandungan sampai remaja terutama untuk perkembangan otak, pencegahan dan pengobatan penyakit yang dapat mempengaruhi perkembangan kecerdasan, dan ketrampilan fisik dalam aktivitas sehari-hari.
Yuk mulai sekarang, bagi para oran tua perhatikan pola makan anak sehari-hari. Cukupilah kebutuhan gizi dengan baik, demi mendukung aktivitas mereka yang padat.
|Photo : healthykidstoday|
Salmon, Teri, tuna, ikan sarden, kepitng, kerapu, kerang, lobster & ikan nila.
Ikan salmon banyak mengandung omega-3 (DHA dan EPA) bermanfaat meningkaatkan perkembangan otak anak.
Gandum murni
Gandum mengandung glukosa dan serat, juga vitamin B untuk menjaga kesehatan syaraf.
Telur Ayam
Selain sebagai sumber penting protein, dalam kuning telur mengandung kolin yang membantu memeprtajam daya ingat dan memori otak anak.
Daging Sapi Tanpa Lemak
Daging sapi tanpa lemak, kaya akan protein, energy & mineral, zat besi & zinc yang memperkuat daya ingat.
Selai kacang
Kacang tanah dan selai kacang diketahui kaya akan vitamin E, berfungsi sebagai pelindung membran sel otak pada anak. Bersama tiamin, dan vitamin E akan membantu otak untuk penggunaan glukosa sebagai kebutuhan energi.
Susu & Yoghurt
Mengandung protein dan vitamin B berfungsi untuk menjaga neurotransmitter di otak.
|Photo : dominica-weekly|